Situs jual beli properti makin menjamur dan bukan lagi sekadar sarana melakukan transaksi, tetapi juga membantu konsumen untuk mendapatkan berbagai macam informasi yang dibutuhkan.
Vice Principal Century 21 Metro Bekasi Yohan Yan mengatakan hal itu terkait dengan maraknya situs jual beli properti belakangan ini.
“Laman jual beli ini sangat membantu konsumen untuk mengetahui properti yang dicari. Informasinya banyak sehingga konsumen mempunyai pandangan luas tentang properti yang dibutuhkan,” ucap Yohan ketika ditemui Kompas.com dalam suatu pertemuan agen properti di Jakarta, Rabu (12/12/2018).
Dia mengistilahkan situs jual beli sebagai one stop shopping. Konsumen bisa mengetahui tentang fitur-fitur yang ada di situs tersebut dan dilengkapi dengan video sehingga terlihat lebih nyata dan menarik.
Selain itu, beberapa situs tertentu juga menyediakan informasi mengenai kerja sama yang dilakukan antara pengembang dengan bank dan agen properti, termasuk fasilitas dan kemudahan yang diberikan.
Sebagai contoh, cara pembayaran secara kredit dan tunai, jumlah uang muka dan cicilan, fasilitas kredit pemilikan rumah (KPR), serta jangka waktu cicilan.
“Ini seperti one stop shopping. Mau cari apa saja ada. Jadi lebih mudah karena dijembatani dengan web portal. Informasi yang diberikan lengkap. Cari sesuatu secara efisien dengan searching di situ,” ujar Yohan.
Dia menambahkan, untuk anak muda atau generasi milenial, situs jual beli menjadi hal yang biasa karena mereka sudah melek teknologi, termasuk menggunakan internet untuk berbagai keperluan saat ini.
Menurut pengalamannya, para konsumen yang serius ingin membeli properti akan menyiapkan dirinya dengan mencari informasi sebanyak-banyaknya di internet.
Setelah itu baru mereka melihat langsung ke lokasi hunian yang diinginkan.
sumber: kompas
Betul... sependapat dengan kalimat terakhir diatas.. para konsumen yang membeli properti, akan menyiapkan dirinya untuk mencari informasi sebanyak-banyak nya sebelum survey ke lokasi.
ReplyDeleteSalam... Rumah Viral