.

.

.
  • Latest News

    Thursday 25 May 2023

    Simak! Ini 5 Kesalahan Menata Kamar Mandi

     


    Kamar mandi merupakan ruangan yang perlu perhatian khusus karena digunakan setiap hari oleh Anda dan keluarga. Untuk itu, menjaga kebersihkan kamar mandi wajib dilakukan untuk menunjang kesehatan anggota keluarga.


    Banyak orang tentu menginginkan kamar mandi yang memiliki suasana nyaman dan tenang. 


    Namun, terkadang terdapat beberapa kesalahan yang membuat kamar mandi menjadi berantakan sehingga tidak tertata dengan rapi.


    Hal ini mungkin bisa menyebabkan Anda malah kewalahan dan merasa tidak nyaman saat berada di kamar mandi. Dalam artikel ini terdapat beberapa kesalahan besar yang sering terjadi saat menata kamar mandi dan perlu Anda hindari.


    Kesalahan menata kamar mandi


    1. Memprioritaskan kategori produk daripada kebutuhan


    Saat mengatur kamar mandi, kebanyakan kesalahan terjadi dalam penataan produk sesuai dengan kategorinya. Banyak orang yang memprioritaskan berbagai macam produk yang mereka beli, namun produk tersebut masih memiliki gungsi yang sama, misal sabun dengan merek yang berbeda-beda.


    Jika Anda menata kamar mandi dengan cara yang seperti itu, tentu hal ini akan membuat kamar mandi Anda terasa sempit dan cenderung akan berantakan. Oleh karena itu, untuk mengatasinya Anda bisa menata produk berdasarkan produk yang menjadi rutinitas Anda saja dan menyimpan produk lain pada tempat yang berbeda. Dengan melakukan ini, kamar mandi Anda akan selalu rapi dan bersih.


    2. Menyimpan terlalu banyak barang di kamar mandi


    Kesalahan lainnya yang sering terjadi yaitu menyimpan terlalu banyak barang dalam kamar mandi. Terkadang, seseorang pasti pernah tergiur untuk membeli produk kamar mandi yang mereka sukai dan langsung meletakkannya dalam kamar mandi.


    Hal tersebut seharusnya tidak dilakukan karena hanya akan membuat kamar mandi penuh dan terasa sempit. Jika Anda melakukan hal ini, tentu Anda tidak akan merasa nyaman saat berada kamar mandi dan bahkan hal ini bisa membuat Anda semakin stres. Oleh karena itu, letakkan barang secukupnya sesuai dengan yang Anda butuhkan sebagai rutinitas Anda.


    3. Membeli tempat penyimpanan yang salah


    Tempat penyimpanan dalam kamar mandi adalah salah satu hal yang penting untuk diperhatikan. Namun, banyak orang yang mengabaikan hal ini dan sekedar membeli tempat penyimpanan tanpa mempertimbangkan ukuran yang sesuai.


    Hal tersebut bisa membuat Anda membuang banyak ruang dalam kamar mandi Anda. Oleh karena itu, Anda perlu memikirkan barang apa saja yang akan Anda letakkan pada kamar mandi dan carilah tempat penyimpanan yang sesuai untuk meletakkannya. Dengan begitu, penataan kamar mandi Anda menjadi lebih efisien.


    4. Lebih mementingkan estetika dari pada fungsi


    Memiliki ruangan kamar mandi yang memiliki estetika yang bagus mungkin akan menjadi kesenangan tersendiri bagi seseorang. Namun, hal ini bisa menyebabkan seseorang membeli produk atau barang yang memiliki estetika saja tanpa memikirkan fungsi dari barang tersebut.


    Selain itu, hal ini juga membuat seseorang sia-sia dalam mengeluarkan uang dan membuat mereka menjadi orang yang boros. Maka dari itu, jika Anda menginginkan kamar mandi yang memiliki estetika, Anda boleh membeli barang yang Anda inginkan, namun Anda juga harus mempertimbangkan fungsinya juga. Dengan begitu, Anda bisa memiliki kamar mandi yang nyaman, enak dilihat dan Anda pun bisa menghemat biaya.


    5. Mengabaikan kebutuhan yang sebenarnya penting


    Saat menata kamar mandi, mungkin Anda akan berpikir untuk meletakkan barang-barang tertentu saja. Namun, terkadang Anda mengabaikan hal lainnya yang sebenarnya penting bagi Anda, salah satu contohnya adalah aksesori.


    Bagi wanita, aksesori bisa menjadi hal yang penting, sehingga jika memungkinkan, apabila Anda seorang wanita, Anda bisa meletakkan beberapa aksesori yang penting dalam kamar mandi Anda. Dengan begitu, Anda tidak akan membuang-buang waktu untuk mencarinya di tempat yang berbeda setelah membersihkan diri. 


    Sumber: medcom

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Simak! Ini 5 Kesalahan Menata Kamar Mandi Rating: 5 Reviewed By: Simpro Realty
    Scroll to Top