.

.

.
  • Latest News

    Wednesday 26 July 2023

    Transportasi Umum Masih Jadi Pertimbangan Utama Dalam Pembelian Hunian

     


    Banyak hal yang akan menjadi pertimbangan dari calon konsumen saat membeli hunian baru. Salah satunya adalah transportasi umum (public transportation) yang memadai. 

    Head of Research JLL Indonesia, Yunus Karim mengatakan kedekatan hunian dengan transportasi publik merupakan faktor utama yang dipertimbangkan oleh calon pembeli. 

    “Adanya moda transportasi yang memudahkan pembeli menuju ke tempat kerja mereka tentunya akan mendorong penjualan hunian,” jelas Yunus dalam Jakarta Property Market Update kuartal II 2023, Selasa (25/7/2023). 


    Dikatakan, kehadiran transportasi umum dan aksesibilitas yang mudah akan berpengaruh dalam pembelian apartemen berkonsep TOD maupun rumah tapak.


    Ia mencontohkan misalnya pasar rumah tapak di Bekasi dan Tangerang memiliki tingkat penjualan yang sehat.


    Meski sudah berada di luar kota Jakarta, namun dengan adanya aksesibilitas yang baik ke jalan tol dan transportasi umum (seperti LRT dan Commuter Line), konsumen pun tak ragu membeli hunian di sana. 


    Senada dengan hasil riset JLL, data dari Rumah.com Indonesia Property Market Report kuartal II tahun 2023, menunjukan hal yang sama.


    Rumah.com memprediksi, dengan beroperasinya Light Rail Transit (LRT Jabodebek) dan Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) pada pertengahan Agustus 2023 mendatang akan berdampak langsung pada pasar properti di berbagai daerah yang dilintasi kedua transportasi umum tersebut.


    Terutama di area Jakarta Timur (Jaktim) yang saat ini masih memiliki harga jual rumah yang relatif lebih rendah dari daerah lain di Jakarta.


    sumber: Kompas 

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Transportasi Umum Masih Jadi Pertimbangan Utama Dalam Pembelian Hunian Rating: 5 Reviewed By: Simpro Realty
    Scroll to Top