.

.

.
  • Latest News

    Monday 17 July 2023

    Cuma 15 Unit, Segini Harga Properti di Kawasan Gading Serpong

     


    Properti Menteng Studio Loft memberikan penawaran terbatas 15 unit dengan harga Rp 8,5 miliaran 

    Norman Daulay, Direktur Paramount Land, menjelaskan, Menteng Studio Loft memiliki enam keunggulan utama sebagai prominent lifestyle & commercial destination di Gading Serpong. Pertama, Prime Location next to CBD, di mana Menteng Studio Loft hanya berjarak kurang dari dua menit menuju sentra kuliner populer di sisi selatan Gading Serpong.


    Kedua, Center of Active Neighbourhood, karena area ini berada di kawasan premium IL LAGO yang dikelilingi residensial eksklusif yang padat dan terhuni, seperti Menteng Village, Bellano, San Lorenzo, Menaggio Village, Omaha Village, dan lainnya. Ketiga, Green/ Eco Lifestyle and Living, area komersial ini dikelilingi area hijau dengan pepohonan besar yang rindang dan asri.


    Keunggulan keempat, Premium Design, bangunan memiliki tampilan premium dengan frontage besar dan material modern seperti kaca, aluminium, dan decorative panel. Kelima, Dual Tenancy in One Building, terdapat akses langsung dari luar menuju lantai dua dan tiga, sehingga bangunan dapat digunakan secara fleksibel sesuai kebutuhan tenant, disewakan, atau digunakan untuk fungsi yang berbeda (dual tenancy). Keenam, Extra Large Space, bangunan memiliki effective space yang sangat luas, sehingga dapat mengakomodasi segala kebutuhan bisnis.


    Henry Napitupulu, Direktur Paramount Land, menambahkan, kata kunci yang membedakan Menteng Studio Loft dengan produk-produk komersial yang diluncurkan Paramount Land sebelumnya adalah 'prominent lifestyle', karena bangunan ini diperuntukkan bagi bisnis dan kebutuhan tersier dengan model usaha seperti fashion store, beauty salon & clinic, restaurant/ cafe, office, dan bisnis lainnya yang bersifat lifestyle.


    Oleh karena itu, desain bangunan juga dirancang untuk menyesuaikan fungsi ini, yaitu dengan frontage besar, extra spacious alfresco, high ceiling exterior dengan glass canopy, sky balcony, serta penggunaan material dengan tampilan premium yang menghadirkan ambience berbeda.


    Selain tinggal dan berbisnis, Kota Gading Serpong juga menjadi tujuan masyarakat untuk berinvestasi properti karena telah terbukti melalui berbagai kisah sukses masyarakat dalam menghasilkan capital gain dan return on investment (ROI) yang tinggi, baik dari hasil sewa, penjualan, ataupun keduanya. 


    Potensi pendapatan yang tinggi ini telah menarik banyak investor untuk berinvestasi ataupun membuka bisnis di Gading Serpong, menjadikan kota ini semakin ramai dan populer sebagai destinasi kuliner dan bisnis. Seperti area komersial di sisi selatan Gading Serpong yang dijuluki 'The Most Vibrant Commercial' di Gading Serpong, dengan lebih dari 250 bisnis yang tersebar dari Maggiore, Sorrento, Pisa Grande, Mendrisio, hingga sekitarnya.


    sumber:  cnbcindonesia

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Cuma 15 Unit, Segini Harga Properti di Kawasan Gading Serpong Rating: 5 Reviewed By: Simpro Realty
    Scroll to Top